Artikel Cerpen Karya Siswa

Laksana Bidadari Berwibawa Pesantren

*karya: Fitriatul Masruroh

______________________

Pada sore hari ini, dikala senja ku catat sebuah cerita yang memikat tentang seorang gadis berwibawa bidadari yang berasal dari pesantren. Yang patuh akan segala aturan-aturan agama dan aturan pesantren. Sebut saja gadis tersebut benama “Robi’ah Mufarrahah Al-Munawwarah” biasa di juluki “Farrahah” seorang gadis cantik, pintar dan berwibawa.

Suatu hari , dikala mentari pagi menyala yang dihiasi pada hari ahad yang tercatat tanggal 05 juni, dimana pada hari tersebut hari-hari yang menyemangatiku berangkat menuju syurga dunia yaitu Pesantren. Keberangkatanku bersama keluarga kecilku mendatangkan niat mendalam di lubuk hatiku untuk mencari manfaatnya ilmu dan barokah seorang guru. Sesampainya di Pesantren, kulangkahkan kakiku dengan Ridho dari kedua orang tuaku hingga kubertemu dengan guruku. Bertemu dengan guruku membawa kehangatan dan ketenangan menuju keinginan yang ku rangkai dari dulu. Masuknya aku di tempat pertemuan dengan teman-teman senasib, ku kenalkan dengan keta’dziman yang diajarkan orang tuaku hingga bertemu dengan teman yang terbaik bagiku. Ku lewati hari-hariku dengan kebersamaan, perjuangan, bersama teman-teman terbaik sampai mencapai dengan apa ynag ku tuju. Disertai taat pada pesantren dan tidak melanggarnya. Karena disetiap pelanggaran yang kita perbuat akan mendapat balasan yang lebih dari setiimpal pelanggaran yang diperbuat.

Singkat cerita, empat tahun kulalui disyurga duniaku, sudah sedikit terasa banyak ujian yang telah ku lalui selama diriku berada di pesantren, dengan penuh ikhtiar hingga pada akhirnya aku hanya bisa bertawakkal yang disertai dengan kekutan dari do’a kedua orang tuaku yang selalu menyertaiku. Apalagi do’a orang tua perempuan. Karena dalam hadist:

“doanya seorang ibu pada anaknya sama seperti do’a nabi kepada umatnya” (HR. Ad-Dailami)

Di iringi doa orang tua, ada usaha yang kulakukan yaitu belajar dan terus belajar. Dengan belajar kita bisa banyak mendapat ilmu pengetahuan yang dapat kita peroleh. Sesampainya delapan tahun, berada di syurga pesantren, dengan menginjakkan keluar kakiku, ku meminta agar apa yang kujalani selama berada di pesantren mendapat ilmu yang manfaat, barokah, dan pula mendapat barokah guru dan asatidz.

______________________

*Siswi Kelas XI B MA Miftahul Ulum Al-Azizah

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *