Berita Managemen Madrasah

Hari Ke-Empat Ujian Praktik Baca Sholawat, Mapel Seni Budaya

Sebagai bentuk sanjungan dan untuk menunjukkan rasa cinta kepada Rosulullah SAW. Siswa MA Miftahul Ulum Al-Azizah kelas XII putra dan putri dalam praktiknya melantunkan bacaan sholawat, dengan bersholawat kita bisa menambah keimanan dan sebagai perantara diampuninya dosa-dosa kita.

Dalam praktik kali ini, dibawah bimbingan Tholib Aziz, S.H sekaligus pengawas shalawat membentuk enam regu putra. Setiap regu memiliki kualifikasi bacaan shalawat tersendiri.

Bentuk penilaian dari setiap regu dilihat dari beberapa aspek, diantaranya adalah kesiapan peserta, ekspresi, power suara, keindahan suara dan kesesuaian vocal, aspek tersebutlah yang menjadi tolak ukur dalam memberikan nilai praktik.

Dengan diadakannya praktik bacaan shalawat ini diharapkan bisa memupuk rasa cinta kepada Nabi Muhammad SAW dan mendapatkan syafaatnya kelak di akhirat.

Oleh: MA Miftahul Ulum Al-Azizah

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *