Karya Siswa Puisi

Anak Desa

*Karya: Nur Veni

_____________________

Pagi cerah temani hariku

Ku temukan hanya sawah

Dan kebun kopi

Jarang ku dengar orang berlalu lalang

Hanya kicauan burung bersandar di pepohonan

**

Aku anak desa

Yang hidup di tepi pegunungan

Jauh dari keramaian

Berjalan kaki demi ilmu pengetahuan

Berjuang meraih kesuksesan

**

Aku anak desa

Hidup dengan kesederhanaan

Jauh dari kemewahan

Hanya bermain di perkebunan

hanya bisa melihat hewan dan tumbuhan.

___________________

*Siswi Kelas XII B MA Miftahul Ulum Al-Azizah

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *